Hachiko atau dalam bahasa Jepang ハチ公 merupakan anjing Akita Inu yang lahir di Odate. Hachiko merupakan lambang kesetiaan bagi orang Jepang yaitu lambang kesetiaan anjing kepada majikannya. Berikut kisah lengkap dan nyata dari kesetiaan seekor anjing terhadap majikannya. Kisah Hachiko
Seorang Profesor yang bsia dibilang cukup tua tinggal sendirian di Kota Shibuya. Beliau bernama Profesor Hidesamuro Ueno. Dia hidup hanya ditemani seekor anjing kesayangannya yaitu Hachiko.Antara Profesor dengan Hachiko terjalin hubungan sangat akrab. Setiap kali Profesor berangkat dan pulang, Hachiko selalu mengantar dan menjemputnya di stasiun Shibuya.
Pada suatu hari, Profesor Hidesamuro Ueno terkena stroke saat mengajar di Universitas dan nyawanya tidak tertolong. Hachiko yang tidak mengetahui akan keadaan tuannya, ia tetap setia menunggu kedatangan tuannya.
Beberapa lama berselang Hachiko dipelihara oleh Kobayashi Kikusaburo. Namun Hachiko sering pergi ke rumah lama tuannya yaitu Profesor Hidesamuro Ueno untuk memastikan apakah tuannya pulang atau tidak. Setelah berkali-kali tidak mendapati sang Profesor dirumah lama tersebut, Hachiko kembali menunggu kepulangan tuannya di stasiun Shibuya setiap hari.
Hal ini terus dilakukan Hachiko selama 10 tahun. Hal ini diamati oleh salah seorang bernama Ueno Hidesaburo. Ia terus mengamati pergerakan Hachiko dan ia pun menyadari akan keadaan Hachiko. Akhirnya dia menuliskan kejadian ini dalam sebuah artikel dan pada tahun 1932 artikel tersebut dimuat di salahs atu surat kabar ternama di Tokyo.
Masyarakat Jepang yang membaca kisah Hachiko ini merespon dan mengahrukan rakyat Jepang pada saat itu. Hachiko dijadikan teladan oleh masyarakt jepang tentang kesetiaanya. Pada tahun 1934, warga setempat ( disekitar tempat tinggal Hachiko) mendirikan patung Hachiko tepat ditempat ia menunggu tuannya di stasiun Shibuya sebagai sapresiasi dari masyarakat terhadap kesetiaan Hachiko.
patung Hachiko di Stasiun Shibuya
Hachiko dalam versi AS
Hingga saat ini patung Hachiko di Stasiun Shibuya dapat kita jumpai. Saking mengharukannya cerita ini sampai kisah Hachiko difilmkan dalam versi Amerika dengan judul Hachi - Dog's Tale. Semoga saja kita semua dapat memetik pelajaran yang diberikan oleh Hachiko yaitu tentang kesetiaan.
VIDEO HOT IN HOTEL ONLY 17 YEARS UP
Tidak ada komentar:
Posting Komentar